Pesidi 30 Juli 2024. Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik di tingkat desa, Pemerintah Kecamatan Grabag menggelar bimtek bagi perangkat desa dan BPD di Desa Pesidi. Kegiatan yang berlangsung hari ini, Selasa 30 Juli 2024, berfokus pada penegasan tupoksi perangkat desa dan BPD.
Ibu Camat Grabag, Sri Utari, S.Pd. M.M. dalam paparannya menyampaikan pentingnya setiap perangkat desa dan anggota BPD memahami tupoksi masing-masing. “Dengan pemahaman yang baik, diharapkan dapat tercipta sinergi yang solid antara pemerintah desa dan BPD dalam menjalankan roda pemerintahan,” ujar Ibu Camat.
Materi bimtek yang disampaikan mencakup berbagai hal, mulai dari tata cara pembuatan peraturan desa, pengelolaan keuangan desa, hingga pengawasan pelaksanaan program pembangunan desa.